
Ya, seorang yang terkena diabetes memang mudah terserang kelelahan, stres, atau depresi yang berdampak negatif bagi seksualitas seseorang. Masalah tersebut bisa terjadi karena saraf dan pembuluh darah mengalami kerusakan, umumnya dikenal dengan nama neuropati.
Selanjutnya, dampak negatif langsung yang biasa terjadi, misalnya pada wanita dapat membuat kekeringan pada Miss V dan penurunan sensasi saat di ranjang. Sementara pada pria bisa memicu disfungsi ereksi karena adanya gangguan penurunan aliran darah ke daerah Mr P. Kemudian secara keseluruhan bisa menurunkan dorongan seksual seseorang. Inilah yang harus dicegah sejak dini, seperti dilansir Web MD.
Namun jangan cemas menghadapi risiko itu, pasalnya dengan menajemen gaya hidup sehat, seperti diet sehat, olahraga rutin, dan terus mengonsumsi obat penekan kadar gula darah, secara otomatis masalah seksual kecil akan hilang. Lalu bagi pria, disfungsi ereksi yang umumnya terjadi tidak akan mengganggu hingga Anda tetap bisa mendapatkan kepuasan seks.
0 komentar:
Posting Komentar